Bahkan dengan instal ulang sekalipun tetap tidak menyelesaikan masalah.
Jika menemukan masalah seperti diatas, dibawah ini akan dijelaskan cara untuk memperbaiki masalah tersebut dengan cara memodifikasi registry editor windows.
DVDRAM Undetect Di Laptop HP Qompaq Presario CQ62
Tips ini ditulis karena ada seorang teman yang sudah kelimpungan untuk memperbaiki masalah diatas, dan bahkan hampir putus asa,
Demi seorang teman saya tulis tips sebagai berikut :
Untuk Windows 7 atau Vista
- Click "Start" kemudian click "All Program"
- Click "Accesories" terus click "Run"
- Click "Regedit" kemudian "OK" Jika ada tampilan password administrator, masukkan password.
- Pada panel navigasi, cari dan click subkey registry ini : HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Class\{4D36E965-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}
- Pada panel sebelah kanan cari dan click "UpperFilters". Catatan Jika Anda melihat entri registri UpperFilters.bak. Anda tidak perlu menghapus entri tersebut. Click UpperFilters saja. Jika Anda tidak melihat entri registri UpperFilters, Anda masih mungkin harus menghapus entri registri LowerFilters. Untuk melakukan ini, pergi ke langkah 8
- Pada menu "Edit" click "Delete".
- Kemudian click "yes".
- Pada panel sebelah kanan click "LowerFilters". Jika anda juga tidak menemukan entri tersebut, berarti tutorial ini tidak berlaku, ikuti langkah selanjutnya .
- Pada menu "Edit" click "Delete".
- Kemudian click "yes".
- Keluar dari "Registry Editor"
- Restart Computer
Untuk Windows XP langkahnya hampir sama, bedanya hanya saat masuk menu "Run" saja
Penting :Sebelum melakukan hal diatas dianjurkan untuk : mem BACKUP windows dulu,. kesalahan dalam melakukan akan berakibat lain pada windows, baca dengan seksama langkah-langkah diatas
Sumber :
0 Comments